January 22, 2011

VIEW

View adalah sebuah object pada Database ORACLE yang hanya menyimpan query yang menghasilkan data dengan fungsi atau nilai tertentu, untuk memudahkan kita dalam mengakses data. Jika kita sering menggunakan query dibawah ini dalam banyak kondisi :

sql> select customer_id, customer_name from mst_customer where point_over > 80;

Maka akan lebih mudah jika kita membuat view untuk mengakses data tersebut, dengan cara :

sql> create view mst_customer_po80_v
as
select customer_id, customer_name from mst_customer where point_over > 80;

Dengan demikian maka untuk mendapatkan nilai tersebut kembali, kita hanya perlu menggunakan query :

sql> select * from mst_customer_po80_v;

No comments:

Post a Comment